3 Bulan Persiapan, Carnival Fantasia di Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta Sukses Memukau Tamu!

DialogEkonomi242 Dilihat

Jakarta, Dialoguejakarta.com– Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta sukses menggelar Carnival Fantasia dalam rangka malam pergantian tahun 2024-2025. Dengan persiapan yang matang selama tiga bulan, acara ini berhasil memukau para tamu dengan konsep yang penuh keceriaan dan kemewahan.

General Manager hotel, Venny Artha, mengungkapkan bahwa acara ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim yang dimulai sejak Oktober tahun lalu.

“Dari pemilihan tema hingga latihan intensif, kami berusaha memastikan setiap detil acara berjalan dengan sempurna,” ujar Venny. Persiapan yang panjang ini membuahkan hasil gemilang, terbukti dengan tingkat okupansi kamar yang mencapai 100% pada malam tersebut.

Suasana meriah menyelimuti seluruh hotel dengan berbagai acara yang memanjakan pengunjung, mulai dari hiburan hingga kuliner istimewa.

Tema Western Cuisine yang diusung tahun ini, sebagai penghormatan kepada almarhum Chef ternama mereka yang berpulang pada Mei lalu, berhasil menyuguhkan sajian luar biasa.

Executive Chef baru, Troy Donovan, menghadirkan sembilan hidangan mewah khas Prancis seperti Oysters Mignonette, Bisque De Homard, hingga Fruit Mille-Feuille yang mengesankan.

“Menu ini adalah bentuk apresiasi kami terhadap almarhum Chef, sekaligus bukti bahwa kami siap bersaing dengan sajian internasional,” kata Venny.

Tidak hanya soal kuliner, Carnival Fantasia juga menonjolkan nuansa nostalgia 90-an dengan penampilan tiga bintang tamu ternama: Fariz RM, Rieka Roslan, dan Nicky Manuputty. Mereka sukses menghipnotis pengunjung dari berbagai kalangan usia, dengan lagu-lagu yang kembali populer di era tersebut.

“Saya sangat terharu melihat betapa banyak generasi muda yang menikmati lagu-lagu lawas ini. Ini bukti bahwa musik bisa menghubungkan kita semua,” ungkap Venny, yang tampak emosional di atas panggung.

Malam tersebut bukan hanya tentang perayaan tahun baru, tetapi juga momen refleksi bagi Grand Sahid Jaya, terutama bagi Venny yang mengenang perjuangan hotel ini setelah pandemi.

“Kami melewati perjalanan yang tak mudah, tapi dengan semangat dan kekompakan tim, kami berhasil. Terima kasih untuk semua yang telah mendukung kami,” tambahnya dengan mata berkaca-kaca.

Dengan semangat baru, Grand Sahid Jaya siap menghadapi tahun 2025. Menyongsong tahun baru, hotel ini telah merencanakan sederet acara tematik yang lebih beragam, dari nuansa etnik Indonesia hingga konsep modern yang dapat dinikmati berbagai generasi.

“Kami ingin terus menghadirkan acara yang relevan dengan pasar kami, terutama bagi mereka yang berusia 30 tahun ke atas, tapi kami tetap menyambut semua kalangan,” ujar Venny.

Dengan penuh harapan, Grand Sahid Jaya membuka lembaran baru di 2025 dengan inovasi dan semangat yang tak pernah pudar.

Grand Sahid Jaya Jakarta, lebih dari sekedar hotel – sebuah tempat di mana kenangan indah diciptakan, dan pengalaman tak terlupakan terukir setiap harinya.

Komentar