Satgas Yonif 122/TS Berikan Sembako Kepada Masyarakat Kampung Ampas

DialogNews325 Dilihat

Papua, Dialoguejakarta.com – Mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat Pos Ampas Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 122/Tombak Sakti memberikan bingkisan kepada masyarakat Kampung Ampas, Disrik Waris, Keerom, Papua (29-06-2024).

Danpos pos ampas Letda Inf Togu Panjaitan menuturkan bahwa berbagai cara dilakukan Satgas untuk terus mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat khususnya, salah satunya melalui kegiatan memberikan sembako, kegiatan tersebut akan tetap kami laksanakan hingga menjelang purna penugasan, karena memberikan sembako kepada masyarakat merupakan kegiatan sosial positif yang perlu dilaksanakan secara berkelanjutan.

Personel Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 122/TS Pos Ampas yang dipimpin Komandan Pos Letda Inf Togu Panjaitan memberikan sembako kepada masyarakat Kampung Ampas yang bertujuan untuk mempererat hubungan persaudaraan antara TNI dengan masyarakat agar adanya keberadaan satgas ditengah-tengah masyarakat bisa menjadi terciptanya hubungan menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat RI-PNG, juga mempunyai tugas tambahan yaitu seluruh prajurit melaksanakan kegiatan teritorial yang bersifat membangun, melayani, dan mengayomi masyarakat yang membutuhkan bantuan di tiap-tiap pos masing-masing.

Seperti penekanan Dansatgas Letkol Inf Diki Apriyadi,S,Hub.Int. agar seluruh prajurit melaksanakan kegiatan positif yang bersifat membangun, mengabdi, dan mengayomi masyarakat yang ada di sekitar Wilayah Tiap Pos, Kemanunggalan TNI dan Rakyat adalah kekuatan utama dari kerajaan semesta yang dianut di Negara Kesatuan Republik Indonesia, melalui kegiatan teritorial seperti Sunatan Massal, diharapkan mampu menciptakan situasi dan kondisi daerah operasi Satgas yang kondusif demi tercapainya tujuan satgas pamtas Yonif 122/TS.

Kesempatan tersebut salah satu masyarakat Kampung Ampas bapak Yustinus (45Th) berterimakasi telah peduli kepada kepada masyarakat kampung ampas dan telah membantu untuk meringankan kesulitan yang ada di kampung ampas. (*/WL)

Komentar